DPP PDI-P Optimis Bawaslu Diskualifikasi Paslon terlibat Politik Uang

Bandar Lampung (PeNa)-Sekjen DPP PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto optimis jika pasangan calon yang diduga terlibat politik uang pada Pilgub Lampung 27 Juni lalu akan di diskualifikasi oleh Bawaslu selain itu kepada dua Cagub M.Ridho Ficardo dan Herman HN muncul wacana Pilgub ulang.

Meski di lakukan Pilgub ulang, Hasto memastikan tidak terlalu menyedot anggaran yang besar karena hal itu dapat dilakukan berbarengan dengan Pemilihan Legislatif atau Pemilihan Presiden pada April 2019 mendatang.

“Anggaran yang disiapkan hanya untuk cetak undangan, surat suara dan blangko rekapitulasi, pelaksanaannya kan bisa berbarengan dengan Pileg juga Pilpres,”jelas Hasto, usai bertemu Gubernur Ridho di Mahan Agung, Selasa (3/7/2018) malam.

Selain menyikapi dinamika politik yang terjadi pasca Pilgub yang diduga bermasalah, dalam kesempatan itu Hasto juga menyampaikan jika Presiden Jokowi dipastikan tidak kan melindungi Cagub-Cawagub yang diduga melakukan politik uang.

“Tentu akan ditindak jika ada Paslon yang diektahui terlibat politik uang,”tegasnya.

Senada Wakil Ketua DPRD Lampung, Imer Darius mengatakan sejumlah partai yaknoi PDI Perjuangan, Partai demokrat, Gerindra, PKS dan Nasdem akan mendesak Polri untuk mengusut politk uang yang dikethaui terjadi secara masif pada Pilgub lalu.

“Oleh sebab itu kita meminta pihak penyelenggara yakni KPU dan Bawaslu agar hati-hati dalam mengusut kasus ini sehingga tidak berakibat konflik horisontal ditengah masyarakat,”singkatnya.

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.