Dua Hari Dua Mushalla Dan Satu Masjid Disikat Polres Pesawaran

PESAWARAN-(PeNa), Dua hari berturut-turut, Tim peduli rumah ibadah Polres Pesawaran melaksanakan bersih-bersih rumah ibadah. Kali ini, dilakukan pada dua mushala dan satu masjid di Desa Bagelen dan Desa Taman Rejo Kecamatan Gedong Tataan, Sabtu (8/9).
Kapolres Pesawaran AKBP Syaiful Wahyudi mengatakan bahwa jajarannya baru saja menyelesaikan kegiatan peduli rumah ibadah di dua desa. “Ya, selama Hari Jumat dan Sabtu ini Tim peduli rumah ibadah melaksanakan bersih-bersih rumah ibadah. Yaitu di Musholla Baiturokhim Dusun Bagelen IV dan Mushalla Baiturakhman di Dusun V Desa Bagelen serta Masjid Raudhatul Jannah Desa Taman Rejo, semuanya di Kecamatan Gedong Tataan, ” kata dia.
Menurutnya, selain melakukan bersih-bersih rumah ibadah juga serta bergotong-royong bersama warga setempat. “Jajaran tersebut selain melaksanakan bersih-bersih rumah ibadah, juga melaksanakan kunjungan atau silaturakhim kepada warga sekitar. Kegiatan tersebut juga dilakukan dengan gotong royong bersama masyarakat, ” ujar dia.
Ditegaskan, kegiatan peduli rumah ibadah dilangsungkan dengan baik dan aman. “Semua warga mengapresiasi kegiatan tersebut, hal ini dibuktikan dengan banyaknya partisipasi warga dalam bergotong royong membantu membersihkan rumah ibadah tersebut, ” tegas dia. PeNa-spt.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.