Petahana Banjir Dukungan, M.Nasir : Saya Baru Dapat Satu Rekomendasi

PESAWARAN-(PeNa), Belom ada tanda-tanda adanya dukungan berupa surat tugas maupun rekomendasi dari partai politik (parpol) yang dianggap dapat mendukungnya pada bakal calon Bupati Pesawaran, petahana justru kebanjiran dukungan administratif.
Kontestasi politik di Bumi Andan Jejama ada kemungkinan bakal mengulang saat pemilihan bupati dan wakil bupati tahun 2016 lalu, yakni hampir semua parpol akan mengusung Dendi Ramadhona untuk menjadi Bupati Pesawaran periode mendatang.
“Pilkada pada beberapa tahun lalu, ada 8 Parpol yang mengusung pak Dendi untuk maju sebagai Bupati Pesawaran, dan insyaallah pada Pilkada tahun ini, kita akan mendapatkan dukungan dari partai partai yang lainnya juga,” kata  Nurwi Liaison Officer (LO) dari petahana Dendi Ramadhona, Rabu (03/06/2020).
Kondisi tersebut sangat memungkinkan dapat terulang kembali, pasalnya Dendi Ramadhona telah mengantongi  tiga surat tugas untuk maju sebagai kontestan dari tiga parpol, yaitu Partai Golkar, Partai Demokrat dan Partai PPP. Sementara, bakal calon bupati yang lain masih gigit jari.
“Kalau kita hitung kursinya memang sudah cukup, bahkan lebih, namun kami akan tetap berusaha bagaimana caranya agar partai lainnya juga memberikan kepercayaannya kepada pak Dendi untuk melanjutkan kepemimpinannya di Bumi Andan Jejama,” ujar dia.
Menurutnya, selama ini hubungan Dendi Ramadhona dengan parpol parpol yang ada di Kabupaten Pesawaran terjalin dengan baik, hal ini yang menjadi salah satu keyakinannya, Dendi dapat meraup dukungan dari parpol yang ada.
“Kita harus optimis, karena dari awal Dendi mencalonkan diri sebagai calon bupati pertama kali di Pesawaran, dirinya telah menjalin hubungan yang baik, bahkan sampai dirinya telah menjadi bupati saat ini,” ucap dia.
Menanggapi pilkada mendatang, Ketua DPRD Kabupaten Pesawaran yang juga sebagai bakal calon Bupati Pesawaran M.Nasir mengaku baru mendapat satu dukungan administratif yakni rekomendasi dari Partai Nasdem.
“Saya baru dapat satu Rekomendasi yaitu dari partai Nasdem, Partai partai lain masih terus berkomunikasi, Insya allah partai lainnya bisa segera memberikan rekomendasi, ” kata dia.
Informasi yang dihimpun pelitanusantara.co.id, surat tugas dari partai lain juga bakal diterima petahana Dendi Ramadhona meski dari parpol tersebut sudah ada kader yang mendeklarasikan diri akan maju sebagai Calon Bupati Pesawaran.
Oleh: sapto firmansis

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.