Belasan Moge BMW R1200 GS Diuji Coba Di Tol Trans Sumatera

BANDARLAMPUNG-(PeNa), Direktorat Lalulintas Polda Lampung, uji coba 12 motor gede (Moge) jenis BMW R 1200 GS Standard bantuan Korlantas Polri, dengan jarak tempuh sejauh 150 Km, di Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS), Lampung, Sabtu (15/12) siang.
Dilokasi, 12 kendaraan canggih tersebut di kendarai oleh Gubenur Lampung M Ridho Ficardo, Wakil Gubernur Lampung Bachtiar Basri, Kapolda Lampung Irjen Pol Purwadi Arianto, Waka Polda Lampung Teddy Minahasa, Pejabat Utama (PJU) Polda Lampung, Bupati Pesawaran Dendi Romadhona, Kapolres Lampung Selatan AKBP M Syarhan dan Kapolres Pesawaran  AKBP Popon Ardianto Sunggoro.
Uji coba, kecanggihan 12 Moge BMW R 1200 GS Standard yang di pimpin oleh Kapolda Lampung Irjen Pol Purwadi Arianto di mulai dari Markas Polda Lampung melalui rute jalan Soekarno-Hatta, Panjang ke pintu JTTS Lematang.
Deru mesin berkekuatan 1200 CC tersebut, di pacu dari 80 Km per Jam hingga 120 Km per Jam menuju Bakauheni, Lampung Selatan.
Hujan disertai angin yang menjadi rintangan ditengah perjalanan, tak membuat ciut nyali Kapolda beserta rombogan memacu BMW R 1200 GS Standard di atas JTTS hingga ke Pelabuhan dengan jarak tempuh di perkirakan sejauh 75 Km.
Setelah mencapai tujuan, Kapolda beserta rombongan beristirahat sejenak di Kantor ASDP Bakauheni, kemudian mengecek Kersiapan Dermaga 7 menjelang Natal dan Tahun Baru 2019 mendatang.
Usai melakukan pengecekan Kapolda beserta rombongan, arah pulang kembali memacu Moge BMW R 1200 GS Standard dari arah sebaliknya. Di Km 1, Bakauheni, Kapolda meminta rombongan berhenti untuk mengabadikan kegiatan dengan foto bersama. “Yuk, kita berhenti sejenak, untuk foto bersama, ” kata Kapolda.
Sekitar beberapa menit berfoto, Kapolda dan rombongan kembali menguji kecanggihan BMW R 1200 GS Standard melalui jalur ITERA, dengan jarak tempuh sejauh 75 Km, terdapat tikungan dan jalan sempit.
Sebelumnya, Kapolda Lampung Irjen Pol Purwadi Arianto didampingi Direktur Lalulintas Polda Lampung Kombes Pol Kemas Ahmad Yamin menjelaskan, bahwa 12 motor BMW R 1200 GS Standard tersebut merupakan bantuan dari Korlantas Polri.
“Motor-motor tersebut, akan digunakan untuk pengawalan dan pengamanan tamu VVIP, ” kata dia. PeNa-obin.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.