
Manchester – Marouane Fellaini menjadi pahlawan lolosnya Manchester United ke final Liga Europa untuk menantang wakil Belanda, Ajax Amsterdam. Gelandang asal Belgia ini mencetak satu gol saat timnya bermain imbang 1-1 melawan tim tamu Celta Vigo, Kamis (11/5) atau Jumat dini hari WIB.
Hasil ini membuat MU unggul skor agregat 2-1 karena pada pertemuan pertama di kandang Celta, pasukan Jose Mourinho unggul 1-0 melalui gol Marcus Rashford. Pada partai pamungkas yang akan digelar di Stadion Friend Arena, Solna, Swedia, 24 Mei mendatang, Setan Merah akan bertemu Ajax.
Wakil Belanda ini melaju ke final meski menyerah 1-3 di kandang klub Prancis, Olympique Lyon. Tim asuhan Peter Bosz ini berhak tampil di Solna setelah unggul agregat 5-4 karena dalam laga pertama di Amasterdam Arena menang 4-1.
Dalam laga di kandang Lyon, satu gol yang membawa Ajax sempat unggul 1-0 yang dicetak Kasper Dolberg membuat klub Belanda ini tetap melaju kendati kemudian gawang Andre Onana dibobol tiga kali oleh Alexandre Lacazette (dua gol) dan Rachid Ghezzal.
Dalam pertandingan di Old Trafford, MU beruntung karena bisa mencetak gol di babak pertama tepatnya menit ke-17 melalui aksi Fellaini. Celta memang mampu menyamakan skor lima menit sebelum pertandingan usai melalui sundulan Facundo Roncaglia, namun gol ini menjadi tak berarti.
Pada menit ke-88 pencetak gol skuat asuhan Eduardo Berrizo ini mendapat kartu merah karena memukul Paul Pogba menyusul kericuhan antarpemain. Bek MU, Eric Bailly juga diganjar kartu merah lantaran mendorong muka striker Celta, John Guidetti. Bailly pun harus absen dalam partai final.
Susunan Pemain:
Manchester United (4-3-3): 20 Sergio Romero; 25 Antonio Valencia, 3 Eric Bailly, 17 Daley Blind,36 Matteo Darmian; 27 Marouane Fellaini, 21 Ander Herrera, 6 Paul Pogba; 14 Jesse Lingard (10 Wayne Rooney 86), 19 Marcus Rashford (12 Chris Smalling 89), 22 Henrikh Mkhitaryan (16 Michael Carrick 77).
Celta Vigo (4-2-3-1): 1 Sergio Álvarez; 2 Hugo Mallo, 22 Gustavo Cabral, 24 Facundo Roncaglia, 19 Jonathan Castro Otto; 6 Nemanja Radoja (7 Theo Bongonda 68), 8 Pablo Hernandez; 10 Iago Aspas, 18 Daniel Wass (16 Jozabed 45), 11 Pione Sisto (12 Claudio Beauvue 80); 9 John Guidetti.
sumber beritasatu.com